Panduan Menata Ruangan Rumah Untuk Hidup Minimalis

Spread the love

Ruangan rumah akan terlihat lebih bagus apabila ditata dengan baik. Untuk pemilik rumah yang suka dengan gaya hidup minimalis sangat disarankan untuk mempelajari terlebih dahulu cara desain rumah minimalis agar setiap ruangan yang ada di dalam rumah terlihat minimalis. Untuk yang belum mengetahui bagaimana cara mendesain ruangan rumah bisa baca ulasan di bawah ini.

Tips Menata Ruangan Dengan Gaya Hidup Minimalis

Menata ruangan memang bukan pekerjaan yang mudah untuk dilakukan karena ada banyak sekali hal yang perlu diperhatikan agar ruangan rumah yang tadinya terlihat biasa saja menjadi terlihat lebih menarik dan cocok dengan gaya hidup yang dijalani. Kalau suka dengan hal-hal yang minimalis sebaiknya tata ruangan rumah dengan mengikuti tips berikut ini.

Gunakan Warna Cat Netral

Ruangan rumah bisa terlihat menarik apabila pandai bermain warna karena warna cat yang dipilih sangat menentukan tampilan ruangan rumah. Kalau menginginkan ruangan rumah terlihat minimalis sebaiknya warna cat yang digunakan adalah warna-warna netral yang terlihat cerah tetapi tidak berlebihan. Contoh warna yang bisa digunakan adalah warna cat putih, abu-abu, cokelat, krem dan lain sebagainya.

Meskipun diharuskan untuk menggunakan warna netral tapi bukan berarti dilarang menggunakan warna cerah. Warna yang cerah juga bisa digunakan asalkan tidak terlalu berlebihan dan digunakan di tempat-tempat yang tepat. Misalnya gunakan cat warna cerah di ruangan keluarga agar suasana di ruangan keluarga menjadi lebih ceria.

Maksimalkan Ruang Penyimpanan

Ruangan bisa saja terlihat minimalis apabila pemilik rumah bisa memaksimalkan ruang yang digunakan untuk menyimpan barang. Meskipun warna cat yang digunakan sudah cocok tapi kalau terlalu banyak barang yang berserakan di dalam ruangan bisa saja membuat ruangan tersebut terlihat tidak minimalis dan bahkan malah membuat rumah terlihat kurang menarik.

Kalau memiliki banyak barang sebaiknya manfaatkan salah satu ruangan untuk dijadikan tempat khusus menyimpan barang. Kalau tidak bisa juga menggunakan lemari yang ukurannya cukup besar untuk menyimpan barang-barang yang tidak terlalu sering digunakan. Agar keberadaan lemari ini tidak membuat ruangan terlihat sempit sebaiknya pilih lemari yang warnanya serasi dengan warna cat.

Gunakan Tanaman Hias Seperlunya

Tanaman hias memang bisa mempercantik ruangan minimalis tetapi tanaman ini juga bisa membuat ruangan yang tadinya sempit terlihat lebih sempit lagi. Kalau memang ingin menempatkan tanaman hias di dalam ruangan rumah sebaiknya tanaman hias yang dipilih adalah tanaman hias yang ukurannya tidak terlalu besar dan juga memiliki warna yang menarik.

Tanaman hias tidak selamanya harus tanaman hias yang asli tapi juga bisa menggunakan tanaman hias imitasi yang lebih mudah untuk dirawat. Meskipun tidak menggunakan tanaman yang segar tapi kalau tanaman ini ditempatkan di sudut yang tepat bisa mempercantik ruangan rumah.

Hindari Pola Yang Rumit

Pemilik rumah yang suka dengan gaya minimalis sebaiknya jangan terlalu banyak menggunakan pola-pola yang rumit atau terlalu lama karena bisa membuat ruangan terlihat ruwet. Kalau memang ingin menggunakan pola sebaiknya yang sederhana saja dan perlu juga menghindari penggunaan motif yang terlalu banyak seperti motif pada dinding atau pada barang-barang yang ada di ruangan.

Motif yang paling cocok untuk dinding ruangan minimalis adalah motif-motif sederhana seperti motif bulatan atau motif garis vertikal dan garis horizontal. Meskipun terlihat sederhana tapi kalau dikombinasikan dengan warna cat yang cocok atau dengan warna furniture yang tepat pasti desain rumah minimalis akan terlihat lebih menarik.

Atur Barang Dengan Benar

Barang-barang yang ada di ruangan keluarga maupun di ruangan lainnya wajib untuk ditata dengan benar. Penataan barang yang tidak teratur tidak hanya akan membuat pemilik rumah merasa kesulitan kalau ingin menggunakan barang tertentu tetapi juga akan mempengaruhi penampilan ruangan. Contohnya barang-barang yang ada di dapur seperti alat-alat memasak sangat disarankan untuk ditata dengan baik.

Alat-alat untuk memasak yang sering digunakan sebaiknya diletakkan di tempat yang mudah mudah dijangkau sehingga kalau ingin menggunakan tidak perlu mencari di setiap sudut dapur yang akhirnya menyebabkan ruangan dapur menjadi berantakan. Kalau alatnya tidak sering digunakan sebaiknya simpan dalam rak atau bisa juga disimpan di dalam kemasan alat tersebut.

Gunakan Furniture Yang Tepat

Furniture yang ada di ruangan juga perlu dipilih dengan benar karena furniture ini juga bisa memberikan kesan minimalis dan juga rapi pada sebuah ruangan. Untuk ruangan minimalis sebaiknya furniture yang dipakai adalah furniture-furniture yang ukurannya kecil. Furniture seperti ini tidak akan mengganggu pemilik rumah saat beraktivitas.

Furniture yang sebaiknya digunakan bukan hanya yang kecil ukurannya tetapi juga perlu menggunakan furniture yang multifungsi. Contoh furniture yang cocok digunakan adalah sofa yang bisa digunakan sebagai tempat duduk dan bisa dilebarkan untuk dijadikan tempat tidur. Meskipun furniture seperti ini harganya mahal tapi kalau digunakan akan mempercantik ruangan.

Ciptakan Suasana Yang Nyaman

Suasana di dalam ruangan harus benar-benar nyaman agar pemilik rumah tetap melakukan aktivitas di dalam ruangan. Agar suasana ruangan bisa seperti itu maka perlu maka perlu menempatkan beberapa barang-barang yang disukai pemilik rumah. Contohnya pemilik rumah suka dengan anime maka bisa menempatkan action figure di salah satu ruangan rumah.

Pemilik rumah yang ingin meletakkan action figure atau barang yang disukai lainnya bisa menggunakan rak penyimpanan yang bentuknya vertikal. Dengan menggunakan rak yang seperti ini jadi lebih mudah menyimpan barang dan lebih mudah juga untuk mengambil barang tersebut apabila ingin menggunakannya.

Cara Merawat Ruangan Rumah Agar Terlihat Menarik

Ruangan rumah harus selalu dirawat agar ruangan tersebut selalu terlihat menarik tanpa harus menambah ornamen-ornamen tertentu. Cara merawat ruangan yang paling mudah adalah dengan rutin membersihkan lantai ruangan dan juga membersihkan semua barang yang ada di ruangan.

Saat membersihkan barang ataupun lantai sebaiknya gunakan alat pembersih yang tidak akan merusak barang ataupun lantai. Kalau memang ingin membersihkan sebaiknya pakai alat pembersih yang terbuat dari bahan-bahan halus dan juga gunakan cairan pembersih yang tidak terlalu banyak kandungan bahan kimianya sehingga tidak merusak dekorasi rumah minimalis. Demikianlah beberapa informasi singkat seputar desain rumah minimalis.